Selamat Datang di Blog "Adventuring To Lampung - Lampung Surganya Pantai Indah"
Bookmark and Share

Jumat, 17 April 2009

Welcome To The Jungle II

Salam Lestari !!!
Perhelatan akbar yang ditunggu-tunggu oleh para pecinta alam ditingkat sekolah akhirnya segera tiba. Welcome To The Jungle seri ke-2 akan segera diselenggarakan kembali. Welcome To The Jungle merupakan lomba lintas alam tingkat sekolah/pelajar yang diadakan setiap tahunnya oleh Esapala "Organisasi Pecinta Alam SMAN 1 Bandar Lampung".

Welcome To The Jungle dilaksanakan pada kisaran bulan mei, dan bertempat di kawasan Register 19 Hanura Pesawaran Provinsi Lampung. Kegiatan ini merupakan ajang unjuk gigi antar pecinta alam tingkat pelajar se-Lampung khususnya. Diharapkan dengan adanya lomba ini, jalinan dan tali silahturahmi antar pecinta alam tingkat pelajar dapat terjalin dengn baik. selain itu, lomba yang bersifat positif ini juga terselenggara berkat kerja sama dengan Dinas Kehutanan Provinsi Lampung. Kegiatan ini merupakan kegiatan lomba yang diproyeksikan dapat menggantikan lomba lintas alam "Giri Wana Relly" yang dahulu diselenggarakan oleh Dinas Kehutanan Lampung.

Lomba Lintas Alam "Welcome To The Jungle" sedianya akan dilaksanakan pada bulan mei untuk menyambut hari ulang tahun perak ESAPALA "Organisasi Pecinta Alam SMAN 1 Bandar Lampung". Lomba yang terbilang jarang ini merupakan program unggulan dan merupakan salah satu program kerja dari Esapala.

Salam Lestari!!!

2 komentar:

  1. Hello!

    your blog is feel good

    http://netbook-notebook-computer.blogspot.com

    BalasHapus
  2. Baca tulisan diatas, inget 25 tahunan yl. Jadi
    panitia lintas alam, susur pantai, mendaki gunung, masuk keluar hutan. Tapi skrang gak ada
    waktu lagi. sibuk.

    BalasHapus

Tinggalkan Komentar donk buat saya.jangan hanya dibaca..

Total Tayangan Halaman